Belajar dari Keteguhan Para Atlet Badminton yang Memenangkan Kejuaraan Internasional

 

Di antara semua olahraga yang sedang menjadi trending akhir-akhir ini karena happening-nya acara Olimpiade Tokyo 2020, salah satu yang menarik perhatian saya adalah olahraga badminton.

Badminton sudah lama berkembang dan dikenal di negara kita : Indonesia. Berbeda dengan negara-negara di benua Eropa dan Amerika, Indonesia menjadi ladang yang subur untuk menumbuhkan bakat para pemain badminton. Pasalnya, hampir setiap kampung di Indonesia punya lapangan luas yang bisa digunakan untuk latihan badminton.


Legenda Bulu Tangkis Indonesia di Olimpiade :

 

Olahraga Badminton/bulu tangkis sudah populer sejak puluhan tahun lalu. Yang bikin saya salut adalah Indonesia sudah lama menjadi negara yang sangat disegani di kancah internasional untuk kategori olahraga Badminton, baik beregu maupun tunggal putra dan putri sudah pernah menorehkan prestasi terbaiknya.

Misalnya saja, di kategori bulu tangkis putra, ada nama Jonathan Christie yang menjadi pemain bulu tangkis tunggal putra Indonesia. Ia berasal dari PB Tangkas Specs, di Jakarta. Rekornya adalah pernah mencetak 213 kemenangan, dan 105 kekalahan. Bahkan kini Jonathan sudah masuk sebagai atlet  peringkat 7 dunia per tanggal 19 Oktober 2021 (sumber : wikipedia). Wow! Salut ya dengan kerja kerasnya!



Ada lagi, Greysia Polli dan Apriyani Rahayu yang memenangkan pertandingan badminton Olimpiade Tokyo 2020 di Jepang. Grey dan Apri pun sangat bersemangat untuk memecahkan rekor ini karena baru kali ini Indonesia bisa memenangkan medali emas untuk kategori ganda putri di ajang Olimpiade.

Atlet badminton indonesia


Nggak sia-sia, perjuangan mereka pun berbuah hasil yang menakjubkan karena banyak apresiasi berupa hadiah-hadiah yang datang untuk keduanya. Banyak hadiah yang diberikan, baik berupa uang tunai, tabungan, rumah, maupun lainnya. Benar-benar menakjubkan ya.

Apriyani Rahayu dulu hanya seorang atlit daerah, lalu pindah ke Jakarta untuk mengadu nasib. Beruntung ia bisa dilatih oleh pelatihnya sekarang hingga menghasilkan prestasi yang membawa nama Indonesia menjadi lebih cemerlang di mata dunia internasional.

Pada tahun 1992, di Olimpiade Barcelona 1992, Indonesia mendapatkan medali emas lewat Alan Budikusumah (tunggal putra) dan Susi Susanti (tunggal putri). Di tahun 2004 pun, di Olimpiade Athena 2004, medali emas disumbangkan lewat tunggal putra yaitu Taufik Hidayat.

Di bulan Oktober ini, kita akan disuguhkan dengan pertandingan badminton di French Open 2021. Tanggal 27 Oktober 2021 ini, Mohamad Ahsan dan Hendra Setiawan akan melawan Matsui dan Takeuchi di French Open 2021 pada pukul 20.00.  Jangan lupa siapkan cemilan buat nonton malam ini ya. Siapa tahu jagoan badmintonmu kali ini menang juga. ;)

Latihan yang Konsisten dan Mental yang Tangguh untuk Menang Pertandingan Badminton

 

Oiya, para pemain badminton memiliki mentalitas yang sangat ditempa oleh latihan demi latihan di klub mereka. Oleh sebab itu, setiap kali latihan, mereka harus fokus pada stamina dan pengulangan latihan. Ini berguna untuk membentuk kegesitan dan kecepatan dalam melakukan pertandingan badminton.

Selain itu, cara memegang kendali di lapangan juga sangat penting, apalagi ada yang bilang bahwa saat di lapangan kadang bisa juga grogi karena lawan main sangat intimidatif, atau penonton sangat berisik. Hal ini bisa menjadikan pertandingan badminton sulit dilalui dengan baik.

Para pemain seringkali bertanding hingga kelelahan, kadang sampai kaos badminton basah, bolak-balik minta lapangannya dipel. Ya, nggak salah juga sih, soalnya pertandingannya sampai lama banget kalau nemu lawan main yang sangat tangguh.

Jojo atlet badminton indonesia


Untuk mendapatkan kemenangan di lapangan badminton, butuh jam terbang yang tinggi dengan latihan. Sebagian besar para atlet sudah menjadi atlet sejak mereka remaja. Jadi, bibit pemain unggul sudah dicari dari bertahun-tahun sebelumnya.

Mereka berlatih dan bertanding ribuan kali hingga mendapatkan kemenangan yang sangat menakjubkan. Kemenangan itulah hasil kerja keras dan kesabaran mereka selama ini. Salut deh dengan para atlet badminton kita. Keren!

Kalau kamu gimana? Suka main badmintonkah? Atau senang nonton pertandingan badmintonnya juga? Share dong komentarmu di bawah ya! ;)

Komentar

Postingan Populer