Langsung ke konten utama

Kumpulan Quotes Soekarno Yang Menginspirasi

Ir. Soekarno merupakan presiden Indonesia pertama kali yang memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada tangal 17 Agustus 1945 di Jalan Pegangsaan Timur, Jakarta.


Saat itu, Ir. Soekarno bersama Mohammad Hatta membacakan teks proklamasi, sehingga proklamasi berkumandang di seluruh Indoesia lewat suara siaran radio. 


Dengan begitu, selesai sudah perjuangan Indonesia untuk melawan penjajah Jepang yang sangat sadis dan tidak berperikemanusiaan. 


Kemerdekaan Indonesia yang dibangun di atas tetesan darah, hilangnya nyawa dan tumpahan air mata para pahlawan dan generasi pendahulu kita, seharusnya diapresiasi dan menjadi titik awal untuk menjadi bangsa dan negara yang lebih maju. 


Bung karno - presiden Republik Indonesia pertama



Nah, dalam artikel ini, saya menuliskan beberapa kumpulan quotes Soekarno yang menginspirasi dan memberi semangat agar jiwa kita selalu berani untuk membela kebenaran dan menjaga keutuhan negara ini 


Selamat membaca!


⭐⭐⭐


Kumpulan Quotes Soekarno Yang Menginspirasi



1. Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu, pikirkanlah tentang seseorang yang tidak memiliki apapun untuk dimakan. (Soekarno)



Selama masa kemerdekaan, saat itu hidup semakin sulit karena baru terbentuk negara. Selain itu, banyak pemberontakan yang terjadi di dalam negara Indonesia. 

Itu sebabnya, banyak warga yang tidak bisa makan lezat bahkan tidak makan dengan layak. 

Maka bersyukurlah kita yang saat ini hidup di masa modern, di mana kita bisa merasakan makanan lezat tanpa perlu harus bertaruh nyawa dalam memerangi penjajah. 

Bayangkan jika dulu kamu hidup di zaman penjajahan atau di awal kemerdekaan, lalu harus mencari sesuap nasi yang sulit didapat. 

Itu sebabnya, syukur harus lebih banyak terlantun agar kita bisa merasakan betapa nikmatnya kemerdekaan yang sudah diperjuangkan oleh para pahawan bangsa ini. 


2. Barangsiapa ingin mutiara harus berani terjun di lautan yang dalam. 



Mutiara merupakan barang yang berharga dan mahal, kan? 

Tapi di balik berharganya mutiara, ada usaha yang tak mudah untuk mengambil mutiara di dasar lautan. 

Begitu juga dengan kesuksesan, ada berbagai macam risiko yang harus siap kita temui dan ada usaha yang tak mudah dalam menggapainya. 

Maka kita harus punya tekad yang kuat untuk menujunya. Semangat!

Lakukan segala hal yang akan membawamu ada kesuksesan, maka mutiara semahal apapun akan menjadi milikmu. 


3. Seribu orang tua bisa bermimpi, satu orang pemuda bisa mengubah dunia. (Bung Karno/Soekarno)


Mengubah dunia tak ubahnya mengubah peradaban. Saat kita masih muda dan fisik masih kuat, kita akan dengan semangat dan berani menantang segala mara bahaya demi membuat perubahan itu terwujud dalam masyarakat. 

Namun, saat sudah menua, banyak orang tua yang hanya berangan-angan melakukan perubahan. Padahal perubahan itu tidak datang hanya dalam semalam. 

Pertanyaannya sekarang adalah apakah pemuda saat ini mampu mengubah peradaban manusia menjadi lebih baik?

Buktikanlah kamu adalah salah satu pemuda yang menjadi harapan bangsa dengan semangat untuk terus belajar dan mencoba hal-hal baru dalam hidup. 

Kelak, kamu akan tersenyum karena pernah mencoba melakukan perubahan, sekecil apapun agar hidupmu dan nasib bangsamu menjadi lebih baik. 


4. Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah. Perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri. (Soekarno)


Bung Karno (Soekarno) melawan penjajah dengan cara yang elegan dan orasinya sangat mantap. Ia menjadi presiden pertama Indonesia yang mengusir penjajah dari negara Indoesia. 

Jika selama penjajahan tantangan terbesar adalah melawan antek-antek Belanda, Jepang dan Inggris, kini tantangannya bukan lagi hal itu. Melainkan perubahan yang seringkali harus berhadapan dengan ancaman dari orang-orang di negeri sendiri. 

Jika kita sudah paham hal ini, maka salah satu cara agar negara Indonesia tetap aman adalah menjaga kesatuan Republik Indoesia agar negeri ini tetap bersatu seperti cita-cita proklamator dan para pahlawan saat kemerdekaan dulu.


Quotes soekarno presiden indonesia pertama


5. Gantungkan cita-citamu setinggi langit. Bermimpilah setinggi langit. Jika engkau gagal, kau akan jatuh di antara bintang-bintang. (Soekarno)


Setiap kali manusia memiliki cita-cita, hal yang paling utama untuk dilakukan adalah menetapkan besarnya target impian.

Apakah impian kita boleh tinggi? Tentu saja boleh. Hanya saja, yang perlu dilakukan selanjutnya adalah melakukan selangkah demi selangkah setiap tahapan yang harus dilalui sebelum kesuksesan bisa didapatkan. 

Pekerjaan yang dikerjakan dengan sungguh-sungguh akan membawa hasil terbaiknya. Maka, pilihlah cita-cita setinggi langit. 

Tak apa jika kamu gagal, karena kamu sudah berusaha dan cita-citamu tetap bisa terwujud selama kamu berupaya dengan giat dan tekun.  Bangkit dan evaluasi hasilnya. Lakukan lagi hingga berhasil. 

Tetaplah dalam jalan yang sudah dilalui, maka kesuksesan hanya tinggal menghitung waktu terbaik untuk datang padamu 

Targetkan tujuan hidupmu setiap 5 tahun dan 10 tahun sekali agar kamu memiliki tujuan hidup yang jelas dan terstuktur. Dengan begitu, kamu akan menjalani hidup yang sesuai jalur kesuksesanmu. 

Quotes Soekarno yang menginspirasi hidup ini bisa menjadi motto hidupmu lho. 


6. Malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun. (Soekarno)



Konsisten pada impian yang ingin dicapai akan membuatmu lebih berani melangkah.  

Saat rasa ragu, takut dan malu datang, tepislah semua itu dengan keyakinan bahwa apapun yang kamu lakukan akan membawamu pada kehidupan yang lebih baik. 

Dengan percaya bahwa Tuhan akan memudahkan urusanmu, maka lakukan bagianmu dengan bersungguh-sungguh mewujudkan impianmu. 

Setiap langkah yang kamu lakukan akan membawamu pada pencapaian berikutnya. Itu sebabnya, tidak ada kesuksesan yang instan karena yang ada hanyalah kumpulan dari kesuksesan-kesuksesan kecil yang dimulai dari langkah pertama. 

Pandangi wajahmu sendiri di cermin dan katakan bahwa kamu akan bersungguh-sungguh untuk menggapai impianmu. Maka kamu akan menghilangkan keraguan dan rasa takut itu. 

Semangatlah karena jika bukan kamu yang mengubah nasibmu, lalu siapa lagi? Bukankah Tuhan akan memudahkan jalan bagi siapapun yang bersungguh-sungguh?

Nah, selamat mencoba ya! 


❤️❤️❤️



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belajar 25 Kosakata Bahasa Jepang tentang Tahun Baru dan artinya

Tradisi Tahun Baru di Jepang Tahun Baru di Jepang adalah salah satu tradisi yang paling populer dan penting. Hal ini karena tahun baru di Jepang adalah saat ketika seluruh penduduk negara bersama-sama menyambut tahun baru yang baru. Dalam budaya Jepang, tahun baru dianggap sebagai hari dimana semua orang bisa bersuka-ria bersama dan melupakan masa lalu untuk memulai tahun yang baru.  Pada hari tahun baru, orang-orang Jepang akan mengadakan perayaan keluarga besar. Mereka biasanya akan berkumpul di rumah salah satu anggota keluarga untuk makan malam bersama dan bersukacita.  Makanan yang terkenal dalam tradisi tahun baru Jepang adalah Osechi Ryori, yang terdiri dari makanan-makanan tradisional Jepang seperti ikan, sayuran, dan buah-buahan. Tahun baru di Jepang disebut 'Oshogatsu', dan merayakannya dengan beberapa tradisi unik dan ritual yang terus berlanjut selama berabad-abad. Berbagai tradisi tahun baru Jepang telah berkembang selama ratusan tahun. Pada hari-hari pertama Janua

9 Alasan Seseorang Kangen Padamu

Dia adalah teman masa kecilku, seseorang yang akrab dengan diriku. Kami berbagi kenangan manis dan sedih, bercanda dan berduka bersama. Namun, saat kami beranjak dewasa, kami terpisah. Kami berjanji untuk tetap bertemu, tapi kami tahu bahwa itu tidak akan terjadi. Waktu berlalu, puluhan tahun, dan kami belum pernah bertemu lagi. Tapi aku masih merindukannya. Aku masih mengingat kenangan kami, kebahagiaan dan sedih yang kami bagi. Aku masih merindukan kehangatan dan kebaikan yang dia berikan. Aku tahu bahwa aku tidak dapat bertemu dengannya lagi, tapi aku masih merindukannya. Aku masih berharap bisa bertemu dengannya.  Apakah kamu pernah merasakan hal yang sama? Alasan Seseorang Kangen Orang kangen karena mereka merindukan orang yang mereka cintai atau tempat yang mereka suka. Mereka merasa kesepian tanpa orang atau tempat yang mereka cintai. Mereka merindukan orang yang mereka sayangi dan memiliki kenangan hangat bersama.  Mereka merindukan tempat yang mengingatkan mereka pada kenangan

[Resensi Buku Anak] Ayo Berlatih Silat! Karya Ahmad Fuadi

  Judul Buku : Ayo Berlatih Silat! Penulis : Ahmad Fuadi Ilustrator  : Ella Elviana Penerbit : Bhuana Ilmu Populer (BIP) Terbit : Cetakan pertama, 2018 Tebal: 26 halaman Genre : pictorial book (buku anak) ISBN : 978-602-483-165-3 Rating Buku : 4/5🌟 Harga buku : Rp 52.000 Baca ebook di aplikasi Ipusnas ❤❤❤