Hai, apakah kamu sudah menonton drama Korea Twenty Five Twenty One yang diperankan oleh Nam Joo-Hyuk dan Kim Taeri?
Drama ini makin seru lho karena episode 11 bakalan ada pesta perayaan. Kayaknya ada music festival di SMA Taeyang.
Nah, siapa yang udah nggak sabar hari Sabtu? Yuk simak dulu quotes favorit drama korea Twenty Five Twenty One.
❤❤❤
Judul Drama: Twenty Five Twenty One
Jaringan: TvN & Netflix
Episode: 16 episode
Tanggal Rilis: 12 Februari
Pemeran :
Kim Tae-Ri sebagai Na Hee-Do
Nam Joo Hyuk sebagai Baek Yi-Jin
Bona sebagai Ko Yu-Rim
Choi Hyun-Wook sebagai Moon Ji-Woong
Lee Joo-Myoung sebagai Ji Seung-Wan
❤❤❤
Plot Drama Korea Twenty Five Twenty One : Kisah cinta antara Na Hee-Do (Kim Tae-Ri) dan Back Yi-Jin (Nam Joo-Hyuk).
Na Hee-Do adalah anggota tim anggar SMA-nya. Karena krisis keuangan Korea Selatan tahun 1998, tim anggar sekolah menengah dibubarkan. Setelah berusaha melewati semua kesulitan, ia menjadi anggota tim nasional anggar pedang.
Krisis keuangan Korea Selatan juga menyebabkan bisnis ayah Baek Yi-Jin bangkrut. Hal ini menyebabkan perubahan hidup bagi Baek Yi-Jin, dari menjalani kehidupan orang kaya menjadi orang miskin.
Sambil belajar, dia bekerja paruh waktu seperti jadi loker koran yang membantu pengiriman surat kabar. Kemudian, ia menjadi reporter olahraga untuk jaringan penyiaran UBS di divisi Anggar.
Di sinilah cinta tumbuh antara Baek Yi-jin dan Na Hee-do.
Bagaimana kisah selanjutnya?
❤❤❤
Quotes Favorit Drama Korea Twenty Five Twenty One
1. "Semangat! Kau pasti bisa! Namun apakah kita sungguh bisa melakukannya? Terkadang kata seperti "kau pasti bisa" atau "semangat" justru membuatmu patah semangat. Sepertinya kita belum pernah melihat dunia tempat kita boleh payah atau gagal. Meski begitu lakukan sebisa kita. Mari kita berjuang sekuat tenaga kita. Namun, meski gagal hati yang kuat untuk bangkit lagi akan terus memihak kita."
2. Jika mengubah tragedi menjadi komedi, hatimu akan merasa lebih baik. (Na Hee-do)
3. Katanya semua tragedi itu komedi jika dilihat dari jauh. Karena itu, lebih baik kita hidup dengan melihat dari jauh. (Baek Yi-jin)
4. Aku tidak kecewa meski mimpiku tidak jadi kenyataan. Aku sudah terbiasa kalah dan gagal.( Na Hee-do)
5. Orang-orang menyebut itu kekuatan mental. Semua orang ingin memiliki hati yang kuat. Yang tidak takjt kalah dan gagal sepertimu. (Baek Yi-jin)
6. Kemampuan orang sebenarmya sama. Hanya saja keberuntungannya berbeda-beda.
7. Waktu telah merenggut banyak hal darimu. Tapi jangan menyerah atas kebahagiaanmu.
8. Kemampuan itu tidak meningkat seperti lereng, tapi seperti tangga. Naiklah selangkah demi selangkah. (Na Hee-do)
9. Kau membuat tangga dengan pengalaman kalahmu. Coba pikirkan. Kini tanggamulah yang paling tinggi. Naiklah secara perlahan dan raih apa yang kau inginkan. (Baek Yi-jin)
❤❤❤
Komentar
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung ya ^_^